Berteman dengan lawan jenis, bukan hal biasa jika lama kelamaan salah satu diantaranya akan jatuh cinta. Kejadian seperti ini kerap terjadi. Tidak ada yang melarang perasaan cinta seseorang. Mungkin kamu pernah mengalaminya. Bisa jadi kamu yang jatuh cinta sama teman dekatmu.
Tanda Cowok Suka Kamu tapi Gengsi Untuk Bilang
Rasa penasaran “apakah dia akan membalas perasaanku” terus menghantui pikiranmu. Tidak perlu galau, kenali ciri-ciri cowok suka sama kamu.
1. Mencari Alasan Ketemu
Dia suka cari-cari alasan buat ketemu kamu. Mengerjakan tugas bareng, nongrok, jalan-jalan, dan banyak alasan lain. Selalu mencari cara agar selalu dekat sama kamu. Itu tanda bahwa dia sebenarnya suka sama kamu.
2. Jadi Salah Tingkah
Cowok kehabisan kata-kata saat berhadapan dengan cewek yang dia suka. Kadang dia bingung memulai percakapan. Jatuh cinta membuat seseorang grogi dan bertingkah aneh. Jika temanmu tiba-tiba berubah sikap, berbeda dengan saat dia bersama temannya. Bisa jadi saat itu dia lagi salah tingkah sama kamu.
3. Tatapan Mata yang Berbeda
Berbeda dengna sekadar memandang, tatapan mampu menggambarkan isi hati. dari sorotan matanya, terlihat jelas bahwa dia lagi naksir sama kamu. Sorotan mata yang dalam dan teduh seolah ingin menyentuh perasaan kamu.
4. Mendekatkan Jarak Saat Ngobrol
Seseorang yang lagi jatuh cinta, pasti ingin selalu berada didekat pujaan hatinya. Termasuk saat mengobrol, dia akan lebih mendekatkan jaraknyasama kamu. Dia tidak akan ragu-ragu melakukan ini ditempat ramai. Itu bertanda dia tertarik dengan topik pembicaraan dan tentunya dia juga tertarik sama kamu.
5. Tidak Mau Kehabisan Topik Pembicaraan
Tidak ingin obrolan kamu dengannya berhenti begitu saja. Dia selalu ada cara mencari topik yang seru untuk dibahas. Saat obrolan terhenti, dia akan mcoba melanjutkan dengan membicarakan hal yang berhubungan dengan obrolan sebelumnya.
6. Perlakuannya Beda Terhadapmu
Kamu memang bukan satu-satunya teman cewek. Tapi, coba bandingkan perlakuan dia ke kamu dengan perlakuan dia ke cewek lain. Misal, dia akan menawarkan bantuan sebelum kamu meminta tolong. Bahkan tanpa disadari dia berusaha untuk selalu ada buat kamu.
Baca juga: Alasan Pacar Tidak Memberi Kabar
7. Kepo Sama Kamu
Banyak bertanya mengenai hal yang menyangkut denganmu. Ingin tahu kesukaanmu, keluargamu, pekerjaanmu, dan semua hal yang berkaitan denganmu. Itu tanda bahwa dia ingin mengenalmu lebih jauh.
8. Mengingat Hal-hal Kecil Tentangmu
Hal-hal kecil yang kamu sendiri sudah lupa, justru dia masig mengingatnya. Peduli dengan hal-hal tidak penting yang berhubungan sama kamu, apalagi alasannya kalau bukan dia lagi suka sama kamu.
9. Suka Cari Perhatian
Dia tampil beda saat ketemu sama kamu. Jangan anggap ini suatu kebetulan. Dia lagi cari perhatian. Tampil berbeda dari biasanya, cara menarik perhatian kamu. bukan hanya dari segi penampilan, dia juga melakukan berbagai hal untuk membuatmu kagum.
Sebenarnya diam-diam dia mencari cara untuk menyatakan perasaanya kepadamu.
10. Berusaha Terlihat Cuek
Ingin terlihar cool, dia akan berpura-pura tidak peduli ketika berada didekatmu. Berusaha tampil cuek karena ingin membuatmu penasaran terhadapnya. Cara agar kamu tertarik untuk mendekatinya.
Cewek memang punya perasaan yang sensitif, lebih perasa ketika teman cowoknya bertingkah beda dari biasanya. Jangan dulu baper, denga tanda-tanda diatas kamu bisa membuktikan dia benar-benar suka kamu atau cuma tebar pesona aja.